Home » Ilmu Psikologi » Psikologi Kepribadian » 15 Cara Mengendalikan Emosi Wanita yang Efektif

15 Cara Mengendalikan Emosi Wanita yang Efektif

by Tiffany

Wanita merupakan manusia dengan kepribadian yang sangat unik (Baca: Tipe Kepribadian MBTI). Bagi sebagian pria, wanita memiliki daya tarik yang luar biasa dan bisa dilihat dari kepribadiannya. Namun wanita memang makhluk yang menggunakan emosi atau perasaa untuk bertindak dan juga bersikap. Tak jarang banyak pria yang merasa kebingungan atau merasa tidak mengerti, bagaimana mereka memahami pikiran dan apa yang wanita inginkan.

Dalam sebuah hubungan, saling memahami merupakan kunci utama kelangsungan sebuah hubungan. Banyak yang menganggap bahwa sebuah hubungan haruslah didasarkan atas pengertian baik wanita pada pria maupun sebaliknya. Selama ini cukup banyak pria menyerah karena mereka tidak sanggup untuk memahami keinginan dan juga emosi wanita. (Baca: Jenis Emosi)

Baca:

Tidak hanya pria, sesama wanita juga cenderung berhak untuk mengetahui bagaimana mengendalikan emosi baik dari sisi orang lain maupun dari kita sendiri. Berikut ini ulasan bagaimana cara mengendalikan emosi wanita :

1). Berbicara Lembut

Jika anda menghadapi wanita yang sedang emosi, maka berbicara lembut merupakan hal utama yang paling penting dilakukan oleh untuk mengendalikan emosi para wanita (Baca: Ciri-Ciri Wanita Psikopat) . Dengan bahasa yang lembut menurut wanita bisa meredakan emosi yang meledak yang dihasilkan Selain itu, berbicara lembut membuat seorang wanita bisa lebih tenang dan merasa didengarkan atau dihargai. Apalagi mereka menganggap bahwa mereka merupakan makhluk yang tidak bisa dikasari.

2). Tenangkan Pikiran

Menenangkan pikiran merupakan cara selanjutnya yang bisa dilakukan jika wanita mengalami emosi yang sedang tinggi atau memuncak. Dimana yang kita tahu terkadang emosi muncul dari rasa stress dan juga ketakutan atau hal yang menyebabkan diri menjadi gelisah dan terguncang atau cemas (Baca: Cara Menghilangkan Kecemasan). Cobalah untuk menenangkan pikiran dan jangan terlalu terbebani akan hal yang menekan anda. Tenangkan pikiran bisa membantu mengendalikan emosi. Anda bisa melakukannya dalam cara apa saja.

3). Hindari Sikap Kasar

Jika anda menjadi lawan atau pasangan yang menghadapi wanita yang sedang emosi, maka cara mengendalikan selanjutnya adalah jangan bersikap kasar. Sudah jelas terkadang beberapa wanita melampiaskan kemarahan dan melakukan hal kasar seperti melempar barang, atau memukul. Namun sebagai orang yang tidak ikut emosi cobalah untuk mengimbangi mereka dan jangan lakukan sikap yang sama yakni bersikap kasar. Terutama untuk para wanita yang melakukannya. (baca: Cara Menghilangkan Sifat Egois)

4). Menenangkan Diri

Menenangkan diri bisa dilakukan oleh anda yang ingin mengendalikan diri dari emosi dengan baik (Baca: Tahap Perkembangan Emosi Anak). Menenangkan diri tak hanya mengistirahatkan pikiran namun juga hati serta fisik yang mungkin sama lelahnya. Cobalah untuk istirahat lebih baik dan juga menjaga ketenangan pikiran anda.

5). Berempati

Berempati adalah kemampuan seseorang untuk merasakan apa yang orang lain rasakan. Hal ini dibutuhkan bagi anda yang ingin mengendalikan emosi, maupun anda yang menghadapi wanita yang emosi (Baca: Kecerdasan Emosional dalam Psikologi). Pasti akan ada alasan jelas mengapa wanita tersebut merasakan emosi yang berlebihan, yang dibutuhkan hanyalah rasa empati mereka yang ingin dimengert. Sedangkan anda yang mengalami emosi yang meledak-ledak, cobalah untuk berempati dengan mengetahui apa yang orang lain rasakandan pantaskah anda merasa emosi sedangkan ada orang lain yang lebih buruk dibanding masalah anda.

6). Tenangkan Diri yang Emosi

Menenangkan diri bukanlah perkara mudah terutama jika wanita sedang emosi. Karena mereka cenderung terbawa oleh perasaan dibanding cara berpikirnya. Maka menenangkan diri merupakan kunci wanita yang mudah dan sedang merasa emosi. Anda bisa lakukan dengan cara apapun, bahkan tidak hanya menyendiri. Menenangkan diri bisa juga bercerita dengan orang lain dan sejenisnya. (baca: Cara agar Selalu Berfikir Positif)

7). Ingatkan Dampak Emosi

Dampak emosi menimbulkan berbagai hal yang mungkin merugikan. Nah jika anda bersama dengan wanita yang sedang merasa emosi, mungkin anda bisa mengingatkan dampak dari emosi yang mereka timbulkan. Selain itu, jika anda merupakan pihak wanita yang merasa emosi cobalah untuk tenangkan pikiran dan melihat dampak apa yang akan hadir jika anda sembarangan dalam melampiaskan emosi yang anda miliki. Tak jarang banyak orang sekitar anda menjadi terluka. (baca: Kecerdasan Interpersonal)

8). Dengarkan Masalah Utamanya

Adanya emosi pasti karena adanya masalah, tak jarang beberapa orang merasakan emosi karena masalah atau tekanan yang kunjung selesai dan bisa menyebabkan depresi.

Baca:

Cobalah dengarkan masalah utama dari wanita tersebut, mungkin mereka hanya ingin didengarkan atas masalah yang mereka miliki atau mereka alami. Masalah mungkin bisa saja selesai dengan sendirinya, namun terkadang untuk menghilangkan rasa gelisah atau marah, mereka membutuhkan orang sekitar untuk mau mendengar cerita mereka.

9). Mengerti Maksud/Keinginan

Tak jarang wanita merasa emosi karena keinginan atau maksudnya tidak didengar atau tidak dimengerti. Jika anda orang terdekatnya, cobalah untuk dengar dan tanyakan apa yang anda inginkan, terdengar egois memang. (Baca: Cara Menghilangkan Sifat Egois). Jika anda ingin mengendalikan emosinya, maka tenangkan dan tanyakan maksud yang diinginkan oleh wanita tersebut. Apabila tidak mungkin untuk memenuhi keinginanya, coba untuk jelaskan secara perlahan. Memang terkadang wanita cukup memiliki keinginan yang rumit.

10). Olahraga

Olahraga sebenarnya menjadi kegiatan untuk melampiaskan emosi baik bagi wanita maupun pria. Dengan cara yang lebih positif yakni olahraga tubuh akan berkeringat dan merasa lebih lelah. Anda tidak memiliki tenaga untuk melampiaskan emosi. Olahraga juga banyak dilakukan untuk menenangkan pikiran dibandingkan merasa emosi.

11). Menulis

Menulis merupakan kegiatan yang sudah lama dilakukan oleh para wanita untuk melampiaskan emosi bagi dengan cara yang baik. Mereka mungkin lebih memilih untuk menaruh emosi meeka kedalam sebuah tulisan dibanding harus marah dengan tidak jelas. Menulis juga bisa dipilih untuk menenangkan diri tanpa harus mengatakannya atau ketika wanita tidak ingin mengatakannya, terutama bagi anda yang pendiam (Baca: Cara Mudah Bergaul Bagi Orang Pendiam).

12). Mencari Kesibukan

Mencari kesibukan merupakan cara selanjutnya yang bisa anda lakukan. Mungkin hal ini bukan lagi rahasia, terutama untuk para wanita. Berbeda dengan pria yang langsung menuangkan emosinya. Wanita cenderung merasa kesal dan berlarut-larut dalam merasakan marah atau emosi. Untuk itu cobalah mencari kesibukan yang anda suka untuk mengendalikan emosi, baik yang positif layaknya olahraga dan melakukan hobi atau mungkin berbelanja dan membeli barang yang anda sukai dan senangi. (baca: Cara Menjadi Pribadi yang Menyenangkan)

13). Mencari Penyebab dan Solusi Masalahnya

Mencari penyebab dan solusi masalah merupakan cara mengendalikan emosi selanjutnya. Dimana emosi muncul akibat adanya masalah yang dialami wanita tersebut. Cobalah untuk menenangkan emosi anda dan coba untuk cari penyebab utama apa sebenarnya hal yang membuat anda merasa emosi. Dengan emosi tentu masalah tidak akan pernah selesai, kecuali anda mencari penyebabnya.

14). Bercerita

Mungkin banyak orang mengatakan hal “curhat” atau curahan hati. Hal ini banyak dilakukan oleh wanita agar bisa menenangkan pikiran tanpa harus merasa marah atau emosi berlebih. Faktanya, memang bisa dilakukan dengan bercerita.

Bercerita merupakan cara ampuh untuk anda bisa menenangkan diri dan mengendalikan emosi. Cerita merupakan cara ampuh berbagai orang untuk meredakan rasa yang terlalu meledak-ledak. Tak jarang sebagian orang bahkan memilih untuk bercerita pada orang ahlinya seperti psikolog dan sejenisnya.

Baca:

15). Kuatkan Iman

Menguatkan iman merupakan cara selanjutnya yang bisa menenangkan emosi yang dialami oleh wanita. Emosi hadir karena ada hal yang menggebu-gebu dan tidak bisa menenangkan diri karena tidak dekatnya dengan agama.

Baca:

Seringkali kita melewatkan hal yang paling penting, dimana ketenangan batin bisa membantu mengendalikan emosi lebih baik. Cobalah kuatkan iman anda terhadap kepercayaan masing-masing, sudah tentu setiap kepercayaan mengajarkan hal baik dan menuntun anda untuk lebih bisa mengendalikan emosi.

Memang tak mudah mengendalikan emosi, terutama marah dan kesal.Seperti yang diketahui bahwa emosi merupakan bagian dari rasa manusia yang alami. Sangat wajar jika seorang wanita atau bahkan pria sekalipun merasa emosi, hal ini kadang bisa ditangani oleh perasaan seperti cinta (Baca: Psikologi Cinta). Namun yang berlebihan tentu tidak layak, dan juga membahayakan.

Seperti anda yang tidak bisa menyatakan dengan benar apa yang anda inginkan, atau tidak bisa menyelesaikan masalah dengan baik akan menimbulkan emosi yang tinggi. Dengan 15 Cara Mengendalikan Emosi Wanita diatas semoga anda bisa mengendalikan emosi dengan baik. Khususnya anda para wanita yang memang menggunakan perasaan dibanding pemikiran logika.

Item 1 Title

You may also like