Home » Ilmu Psikologi » Psikologi Keluarga » 6 Alasan Pentingnya Quality Time Bersama Keluarga

6 Alasan Pentingnya Quality Time Bersama Keluarga

by Rini Sabarini

Memiliki keluarga yang utuh dan harmonis tentu menjadi dambaan setiap orang. Pasangan dan anak yang saling berbagi, menghargai dan suka melakukan kegiatan bersama demi terciptanya sebuah kehidupan yang tentram, nyaman juga bahagia. Memang tidak semua keluarga memiliki kualitas dan juga kehidupan yang sempurna. Berikut alasan pentingnya keluarga dalam menjaga kesehatan mental.

Namun, begitu pentingnya kita menata kehidupan keluarga agar pondasi juga kelanggengan tetap terjaga dan terjalin. Karena itu berikut ini simak betapa pentingnya quality time bersama keluarga yang memang mulai saat ini harus dipelihara:

1. Mendekatkan Anggota Keluarga

Pentingnya menjaga kehidupan keluarga yang nyaman memang sangat dibutuhkan bagi setiap orang. Di dalam keluarga yang baik, maka dari situlah awal terciptanya anggota yang baik pula. Ditambah ikatan keluarga yang begitu kompak, solid dan saling rangkul satu sama lain membuat keluarga menjadi lebih kuat.

Baik dalam segi mental juga psikologisnya, memang tidak semua keluarga baik akan menghasilkan anggota yang baik namun paling tidak menjaga agar hal baik itu selalu ada dan terjaga. Berikut ini pengaruh keluarga terhadap perilaku moral anak.

Baca juga :

2. Membuat Hangat dan Harmonis Keluarga

Berikutnya pentingnya quality time bersama keluarga yang harus terjalin yaitu berfungsi sebagai penyatu kerukunan hidup bersama. dalam satu atap dan keluarga tentu pemikiran tidaklah sama dengan yang lain.

Agar hal tersebut bisa terbina maka dibutuhkan waktu bersama sebagai bentuk komunikasi, saling curhat dan mengeluarkan unek – unek. Sehingga hal tersebut menjadi biasa dan tercipta satu kondisi keluarga yang hangat juga harmonis.

3. Menciptakan Keluarga Idaman

Hasil dari quality time keluarga yang bisa dirasakan adalah bagaimana mampu menciptakan sebuah keluarga yang didambakan. Idaman memiliki keluarga yang bahagia dan akur tentu sangat diimpikan semua orang, karena itu perlunya waktu berkumpul bersama sebagai penyatu dalam berbagai momen.

Bisa momen saling sharing antara orang tua dan anak, bercerita dan sebagainya. Hal tersebutlah yang mampu memupuk anggota keluarga merasakan keluarga mereka adalah keluarga idaman. Contoh dampak hospitalisasi pada anak dan keluarga..

4. Meningkatkan Semangat Hidup

Pentingnya quality time bersama keluarga lainnya adalah meningkatkan semangat hidup anggota keluarga. Apabila memiliki pasangan yang harmonis, perhatian dan penuh waktu, begitupun dengan anak Anda maka akan timbul rasa antusias, bangga juga semangat untuk menata dan memperbaiki sikap menjadi yang lebih baik lagi.

Bagaimana tetap mempertahankan keluarga seperti dalam kondisi selalu baik dan baik. Sehingga rasa kesepian, kesendirian dan sebagainya dapat dihindari dan hidup dengan keluarga selalu happy.

Baca juga :

5. Menjaga Ikatan Keluarga Solid

Quality time juga dapat menumbuhkan ikatan anggota keluarga satu sama lainnya semakin solid. Karena bagi mereka berdampingan bersama keluarga adalah hal yang menyenangkan. Apapun kondisi keluarga mampu ditopang bersama, pentingnya memiliki keluarga yang solid mampu melakukan banyak hal bersama baik suka dan duka.

Sehingga membuat rasa bangga satu sama lainnya, mampu menyelesaikan setiap konflik dengan bijak dan menerima hasilnya dengan lapang dada. Begini kiat dan cara membentuk hidup rukun dengan keluarga.

6. Saling Kasih dan Sayang Semakin Kuat

Pentingnya waktu bersama keluarga juga mampu menumbuhkan sikap saling kasih dan sayang. Keluarga yang kasih dan sayangnya begitu tulus dan besar akan membuat suasana rumah dan keluarga jauh lebih nyaman, tidak ada pihak lain yang dirasakan senyaman keluarganya. Ia akan merasa bangga dan senantiasa mengutamakan keluarga yang sudah membuat dirinya menjadi bangga dan layak untuk dihargai.

Nah, semoga saja contoh dan penjelasan tentang pentingnya quality time bersama keluarga menjadi pembelajaran untuk menumbuhkan keluarga menjadi lebih baik dan baik lagi.

You may also like