Manusia merupakan mahluk sosial, sehingga dengan kata lain memiliki aturan dan berbagai batasan. Batasan yang dimaksud khususnya hal-hal yang berkaitan norma di masyarakat dan di lingkungan sosialnya. Didalam kehidupan bermasyarakat, keluarga memiliki peranan yang sangat penting.
Keluarga bisa sangat mempengaruhi tingkah laku dan juga cara anggotanya berinteraksi dengan orang lain. Dengan kata lain, keluarga jugalah karakter seseorang dapat terbentuk dengan baik. Terutama karakter moral dan perilaku seorang anak.
Mengenai proses sosialisasi, peran orang tua dalam sosialisasi keluarga sangatlah penting. Adat istiadat dalam keluarga memang merupakan hal yang sangat penting. Khususnya untuk lingkungan disekitar dan dalam hal ini pola pengasuhan orang tua tentunya memiliki peranan yang tak kalah penting juga.
Dimana setiap orang tua tentu menginginkan anaknya hidup dengan baik dan dijauhkan dari segala macam pengaruh buruk. Membuat sifat anak menjadi baik dan memiliki moral baik, orang tualah yang memang perlu memiliki pengaturan mengenai kehidupan anaknya sendiri. Untuk itu berikut akan kita ulas secara singkat mengenai beberapa pengaruh keluarga terhadap perilaku moral anak.
1. Sebagai Pembentuk Karakter Anak
Sebuah keluarga bisa dikatakan sebagai sekolah pertama seorang anak. Pembentukan karakter anak dapat dibentuk dari sebuah keluarga. Sehingga dalam keluarga perlu menanamkan berbagai hal positif dan berbagai pembelajaran yang baik pada anak.
Hal tersebut tentunya bisa membentuk karakter anak menjadi jauh lebih baik lagi. Dalam peranan psikologi keluarga memang membutuhkan bantuan keluarga dengan sangat baik.
2. Sebagai Tempat Belajar Mendisiplinkan Diri
Anak-anak umumnya sebagai peniru yang sangat baik. Terutama mengenai hal yang berkaitan dengan disiplin diri. Sehingga dalam sebuah keluarga perlu memberikan pembelajaran yang tepat dan mempraktekkan mengenai sikap disiplin untuk anak. Agar nantinya moral anak pun akan jauh lebih berkembang kearah yang jauh lebih baik lagi.
3. Mempengaruhi Kepercayaan Diri
Terkadang tidak jarang kita juga menemukan beberapa anak yang selalu merasa takut atau minder. Hal ini juga bisa dikatakan sebagai pembentuk dari karakter atau ajaran dari keluarga. Sehingga untuk bisa membangkitkan rasa kepercayaan diri seorang anak, alangkah baiknya kita memberikan sikap kepercayaan diri pada anak.
Supaya nantinya anak pun bisa dengan baik melakukan interaksi sosial di lingkungan sekitarnya. Melalui psikologi sosial yang ada di dalam diri setiap keluarga pun nantinya dapat membantu merubah pola perilaku anak kearah yang lebih baik lagi.
4. Menanamkan Rasa Saling Menghormati
Anak-anak yang tidak dapat menghormati orang yang lebih tua, bisa jadi dikarenakan dalam keluarganya tidak ada sifat seperti itu. Sehingga sebagai keluarga yang baik kita juga perlu menanamkan pada anak agar mau menghormati yang usianya jauh lebih tua. Dengan kata lain, anak-anak memang harus diajarkan memiliki sikap saling menghormati.
Khususnya kepada yang jauh lebih tua, karena pola perilaku tersebut memang akan sangat mempengaruhi.
5. Dapat Meningkatkan Prestasi Disekolah
Sebagai orang tua yang memiliki anak kecil, mereka juga wajib memberitahukan mengenai batasan- batasan dan hal- hal yang perlu dilakukan dan berbagai hal- hal yang tidak boleh dilakukan oleh anak. Melalui berbagai batasan- batasan yang sudah diberikan nantinya akan memberikan pengaruh kepada perilaku moral anak. Dan secara tidak langsung hal tersebut tentunya akan sangat mempengaruhi prestasi anak disekolah nantinya.
6. Sebagai Pembentuk Karakter yang Kuat Untuk Anak
Dengan adanya pengaruh keluarga terhadap perilaku moral anak, kita dapat melihat bahwa seorang anak yang diasuh dan menanamkan hal baik di lingkungannya akan menjadi baik pula. Dengan kata lain anak tersebut pun bisa mendapatkan berbagai pengaruh yang cukup baik. Sehingga anak-anak nantinya bisa jauh lebih memiliki karakter kepribadian yang jauh lebih kuat lagi.
Sebagai orang tua juga kita wajib mengetahui mengenai berbagai hal-hal yang bisa mempengaruhi pola perilaku anak kearah yang jauh lebih baik lagi. Ketahui pula psikologi anak yang dibentuk oleh keluarga.
7. Mengajarkan Anak Berperilaku Sesuai Aturan
Anak-anak yang diasuh dengan keluarga yang baik, nantinya bisa lebih memahami dan mengikuti berbagai aturan serta norma yang ada di lingkungan masyarakat. Dengan adanya aturan- aturan tersebut juga nantinya bisa membentuk anak memiliki kepribadian yang lebih baik dan juga bisa mendapatkan berbagai pengaruh yang baik dalam menghadapi masa depannya kelak.
8. Lebih Meningkatkan Kualitas Sumber Daya
Peranan keluarga terhadap perilaku moral anak juga sangat penting. Hal ini bisa meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada. Dengan didikan keluarga yang baik, nantinya akan membuat anak- anak menjadi penerus keluarga yang baik.
Dimana anak- anak yang diasuh dengan cara yang baik bisa membuatnya menjadi seseorang yang baik dan mencintai keluarganya kelak.
9. Mempengaruhi Tingkat Intelektual
Keluarga yang mendidik anak- anaknya dengan baik, tentunya akan berpengaruh pada sisi intelektual si anak tersebut. Anak akan menjadi seseorang yang memiliki kepintaran yang tidak dimiliki oleh orang lain. Khususnya ketika didalam keluarga selalu mengajari anak- anaknya dengan pendidikan yang baik.
Dalam psikologi pendidikan pun tidak akan jauh berhubungan dengan keluarga yang mendidik anak- anaknya dengan sangat baik.
10. Menanamkan Budi Pekerti yang Luhur
Hal- hal yang saat ini sudah hampir punah bahkan sudah jarang kita temukan adalah sebuah keluarga yang menanamkan sikap budi pekerti luhur pada anak- anaknya. Sehingga dengan kata lain anak- anak dapat diajarkan menjadi seseorang yang memiliki sifat baik, bijak dan tentunya memiliki budi pekerti yang baik. Untuk itu peranan keluarga dalam hal ini memang sangatlah penting, agar nantinya bisa menjadi seseorang yang jauh lebih baik dalam kehidupannya kelak.
11. Sebagai Penjaga Nama Baik Keluarga
Setiap keluarga, tentu menginginkan anak- anaknya menjadi seseorang yang selalu menjaga nama baik keluarga. Sehingga dengan kata lain sebagai orang tua yang baik memang perlu menanamkan hal tersebut kepada anak- anaknya. Hal ini akan berpengaruh pada cara pemikiran anak dan anak pun nantinya bisa memiliki moral yang baik begitu pula dengan tingkah lakunya dan membuat moral serta akhlaknya dapat dibanggakan.
12. Memberikan Pelajaran Menjadi Seseorang yang Bertanggung Jawab
Sebagai orang tua memang harus bisa mengajarkan anak bagaimana memiliki tanggung jawab. Bertanggung jawab dengan hal- hal yang sudah dilakukannya. Dalam hal ini peranan keluarga memang sangatlah penting, karena dengan anak- anak yang selalu diberikan pengajaran yang baik nantinya akan menjadi seseorang yang memiliki tanggung jawab terhadap dirinya sendiri.
Nah, demikianlah pengaruh keluarga terhadap perilaku moral anak yang harus diperhatikan. Anak adalah aset berharga yang harus dijaga. Anak juga merupakan penerus keluarga. Maka jangan salah mendidik mereka. Semoga artikel ini bermanfaat.