Home » Ilmu Psikologi » 15 Manfaat Mempelajari Psikologi Secara Umum

15 Manfaat Mempelajari Psikologi Secara Umum

by Tiffany

Bila membahas soal belajar mengenai psikologi,maka akan ada banyak orang yang merasa terkejut ketika mengetahui bahwa ada berbagai macam pilihan karir yang ada diluar sana. Hal ini yang berkaitan dengan psikologi. Seperti halnya bekerja di klinik atau UKS sekolah ataupun pelatihan.

Ada beberapa manfaat yang bisa anda manfaatkan untuk tahu seperti apa pengaplikasian psikologi sehari-hari. Apa saja ?

1). Mengetahui Emosi pada Manusia

Dalam psikologi, emosi seringkali dibahas dalam cakupan yang luas. Dimana psikologi memang membahas tentang pandangan manusia dan juga pandangan seorang individu terhadap sebuah suasana atau juga masalah. Emosi dalam Psikologi merupakan hal yang penting.

Psikologi membantu anda mengetahui  sikap manusia sebagai upaya menyesuaikan diri serta berhubungan dengan orang lain dengan cakupan grup atau individual. Sehingga memudahkan kita untuk memahami pemikiran, perasaan menurut cara mereka sendiri.

2). Membuka Pintu Pilihan Karir

Sejarah Psikologi Pendidikan tidaklah singkat,mengingat peranan psikologi dalam dunia pendidikan sangatlah tinggi. Sekarang ini pendidikan membuka luas lagi pengetahuan dan bidang yang bisa diikuti dan dikaji oleh banyak generasi.

Hal ini seringkali membuat anak-anak Indonesia merasa bingung dimana atau psikologi manakah yang tepat untuk bisa membantu pendidikan dan karir yang tepat. Untuk meningkatkan peluang karir yang baik dan juga tepat mereka berpikir sangat jauh, dan psikologi membantu mengelompokan dan mempermudah kesulitan pilihan mereka. Dalam pendidikan sendiri ada banyak Metode Psikologi Pendidikan yang digunakan.

3). Mengetahui Makna Sesungguhnya

Ketika anda mempelajari otak manusia dan menghubungkannya dengan psikologi. Maka niscaya anda akan berpikir bahwa otak manusia adalah  organ yang rumit dan seringkali penampilan luar seseorang memiliki banyak faktor penyebab di baliknya dan juga seringkali tidak sejalan. Ruang Lingkup Psikologi Kepribadian memang luas namun setidaknya bisa membantu kita berpikir untuk lebih bijak memahami orang.

4). Terus Mendapat Ilmu Baru

Psikologi merupakan ilmu yang selalu berkaitan dengan makhluk hidup dan khususnya adalah manusia. Selama manusia masih bisa hidup di bumi ini dan berbagai karakter baru bermunculan. Maka psikologi akan menjadi ilmu yang tidak pernah habis dikaji dan dipelajari.

Meski banyak jalur karir yang dapat memberi Anda kemampuan untuk meraih segala macam pengetahuan tentang subjek tertentu, Anda harus punya dorongan untuk terus belajar dan motivasi serta target untuk dicapai.

5). Bekerja dengan Lingkungan Apapun

Ketika anda masuk ke lingkungan apapun termasuk bekerja seringkali kita tidak bisa menyesuaikan diri dengan baik. Maka dari itu dengan cara mempelajari psikologi khususnya psikologi pendidikan yang  berhubungan dengan anak-anak, banyak orang bisa menyesuaikan diri dengan bekerja di lingkungan tersebut. Selain itu banyak studi yang mengatakan dengan mempelajari psikologi akan mempermudah anda dalam bekerja di lingkungan ataupun situasi apapun.

Baca juga:

6). Pembentukan Kepribadian

Jangan percaya jika anda membentuk kepribadian dengan satu faktor saja. Banyak yang bilang jika kepribadian seseorang terbentuk akibat lingkungannya. Sebenarnya tidak 100% karna lingkungan. Perlu diingat bahwa kepribadian bisa juga berasal dari traumatik, pengalaman, pelajaran dan lain sebagainya. Psikologi membantu mengurai kepribadian mana yang bisa cocok dan apa saja faktornya. Jika anda menjadi individu yang salah, maka anda bisa tahu apa sebenarnya faktor yang menyebabkan anda menjadi seseorang yang kurang bisa memahami orang lain atau sering membuat masalah.

Psikologi biasanya berperan penting dalam pembentukan kepribadian seseorang. Seperti contoh anda introspeksi atau melakukan hal-hal yang harus dilihat secara luas pandangannya maka dengan ilmu psikologi akan lebih baik dibandingkan pendapat atau opini priabdi saja.

Baca juga :

7). Problem Solving

Ketika anda mendapatkan masalah disitulah pemikiran dan kepribadian seseorang diuji. Dalam dunia psikologi, ada juga yang menggunakan metode untuk pemecahan masalah. Khususnya dalam psikologi kejiwaan dan pendidikan. Mereka membutuhkan psikologi bukan hanya pelengkap saja namun buku panduan yang tepat dalam menyelesaikan masalah.

Peran psikologi khususnya pendidikan adalah melatih individu untuk bisa menjadi lebih peka terhadap masalah yang ada serta bisa lebih kreatif lagi dalam mencari solusi untuk masalah tersebut.

8). Prestasi Akademik

Keuntungan lain ketika anda mempelajari dunia psikologi adalah memahami prestasi akademik individu dan juga motivasi belajar seseorang. Motivasi bisa berbentuk apa saja, baik positif ataupun negatif. Nah psikologi membantu mengarahkan anda ke arah yang lebih baik dari pintu mana saja, baik yang awalnya sudah pintar menjadi lebih pintar atau yang awalnya kurang menjadi lebih baik.

Baca juga:

9). Pengembangan Metode Belajar

Dalam psikologi khsususnya bidang pendidikan ketika ingin menerapkannya ke sehari-hari sangatlah mudah. Dimana anda bisa menggunakan ilmu psikologi untuk  pengembangan metode belajar.  Psikologi Pendidikan mungkin yang paling mudah diterapkan meskipun ada ilmu psikologi lainnya. Saat ini sudah dikembangkan berbagai macam metode belajar, mulai dari metode belajar yang bersifat formal hingga metode belajar non formal yang sudah diaplikasikan di dalam dunia pendidikan. Anda sudah bebas memilih mana yang terbaik untuk bisa digunakan dalam proses belajar.

10). Rasa Empati

Membangun rasa empati tidaklah mudah, Karena umumnya masalah yang bsia timbul dianatara orang-orang karena memang gagal untuk memahami satu sama lainnya. Mereka cenderung tidak bisa mengerti ataupun memahami sudut pandang orang lain. Psikologi ada untuk membantu anda agar dapat memahami dan bisa berempati mengapa orang berpikir sedemikian rupa. Ujungnya, anda dapat berempati terhadap orang lain meskipun orang tersebut bukanlah orang yang anda sukai. Pengertian Empati Menurut Para Ahli hanya bisa dipelajari di Psikologi.

11). Pemahaman Diri

Pelajaran paling sulit adalah untuk mengalahkan ego dan keinginan diri sendiri. Siapakah yang tidak tertarik untuk memahami diri dan berubah menjadi lebih baik dan lebih ke arah positif ? Tidak ada cara yang lebih baik untuk bisa memahami diri sendiri selain menggunakan cara pengetahuan psikologi. Semua perilaku dapat dipahami melalui pemahaman ilmu psikologi. Baik

12). Menghibur Diri

Jika anda mengalami masalah yang berat yang membuat seseorang menjadi kesal ataupun marah dan akhirnya menyebabkan hubungan menjadi buruk. Seringkali kita menyalahkan diri sendiri pada akhirnya. Ataupun masalah besar yang menimpa sehingga muncul Tanda-Tanda Depresi pada diri anda.

Dengan psikologi anda bisa menenangkan diri dan menghibur diri. Dalam ilmu psikologi, masalah bukanlah hal yang salah dan kesalahan juga bukan hal yang harus ditakuti melainkan diselesaikan. Jika anda lebih sering menambah ilmu pengetahuan tentu akan lebih tenang dalam menyelesaikan masalah dan mencari solusinya.

13). Menanamkan Pemahaman Positif

Berpikir positif sangat sulit dilakukan, terutama jika anda merupakan orang yang mudah curiga. Sehingga hal ini sering mempersulit anda dalam menyelesaikan masalah atau memandang suatu masalah. Psikologi Agama merupakan salah satu cabang psikologi yang membantu manusia untuk memikirkan pemikiran spritiualnya. Sehingga nantinya akan membantu mereka dalam memegang prinsip hidup dan berpikir positif seperti yang diharapkan.

14). Menanamkan Kreativitas Khususnya Pada Anak

Dalam psikologi khususnya psikologi agama, kita bisa melihat berbagai pandangan khususnya untuk anak-anak. Dunia mereka cukup banyak terlibat dengan psikologis, karena pemikirannya yang masih berkembang, anak-anak juga masih bisa berubah sikap dan karakternya karena lingkungan yang mempengaruhi. Maka lingkungan sangat penting meskipun tidak mempengaruhi 100% anak tersebut bisa baik ataupun buruk.

Psikologi Anak memiliki manfaat tersendiri. Kreativitas merupakan kemampuan berpikir yang berbeda dan dari sudut pandang yang tidak tertebak oleh orang lain. Biasanya orang bekreativitas tinggi berpikir sangat random namun luar biasa. Sehingga dengan adanya psikologi akan dibantu diarahkan menjadi hal positif dan bisa diterima banyak orang.

15). Kecerdasan Emosional dalam Psikologi

Secara garis besar, emotional intelligence memang mengenai kualitas-kualitas dan potensi-potensi positif seorang ndividu dan juga pribadi yang bersifat interpersonal serta ekstra personal. Kecerdasan emosional diajarkan satu-satunya hanya pada dunia psikologi. Jika bidang lain mengajarkan, tetap saja dari sisi psikologi kecerdasan emosional dikaji. Sebenarnya seperti apa Kualitas-kualitas seperti Pengertian Empati Menurut Para Ahli, mengungkapkan dan memahami perasaan, mengendalikan amarah, kemandirian, kemampuan beradaptasi, disukai oleh orang lain, kemampuan memecahkan masalah pribadi serta ketekunan anda sebagai seorang individu.

Lantas jika ingin dibahas, apa itu psikologi secara harfiah ? Psikologi merupakan sebuah ilmu yang mempelajari segala gejala kejiwaan manusia yang bisa berkaitan dengan pikiran, perasaan dan juga kehendak. Apabila definisi psikologi secara umum bisa diartikan sebagai ilmu yang meneliti dan mempelajari kejiwaan yang ada dibelakangnya, karena jiwa itu sendiri bersifat abstrak dan sulit untuk dimengerti.

You may also like