Pernahkah anda merasakan penyebab stress tanpa sebab? Stress atau perasaan tertekan yang mengakibatkan seseorang sulit mengendalikan suasana hati, serta kondisi fisik menjadi lebih rentan terhadap penyakit dan mudah lelah.
Ada banyak kemungkinan manusia terkena stress dan salah satunya karena aktivitas sehari-hari. Namun sangat mungkin stress tanpa sebab juga muncul dan menyerang.
Berikut penyebab stress tanpa sebab
1. Hormon Tubuh
Tidak bisa dipungkiri bahwa seseorang yang stress tanpa sebab diakibatkan oleh hormon yang ada didalam tubuh. Khususnya wanita yang memiliki siklus bulanan secara rutin, sehingga kita harus menyesuaikan perubahan hormon dengan mengeluarkan atau melampiaskannya ke arah lain.
Salah satunya perasaan stress dan juga tertekan selama periode tertentu. Hormon ini memberikan efek pada suasana hati, begitupun memicu hormon lain untuk memproses informasi yang sama. Misalnya saja karena hormon tubuh pola makan kita meningkat, hal ini akan memberi efek juga pada hormon kortisol yang berkaitan dengan metabolisme tubuh.
Akhirnya menyebar ke berbagai hal termasuk salah satunya yaitu pola makan dan kesehatan tubuh. Tidak perlu khawatir, apabila stress disebabkan oleh hormon tubuh. Kondisi ini tidak akan berlangsung terlalu lama.
2. Penggunaan Media Sosial
Siapa sangka bahwa penggunaan media sosial ternyata berdampak buruk pada kondisi seseorang. Penggunaan media sosial dengan waktu yang terlalu lama ternyata berdampak buruk bagi kesehatan mental seseorang. Hal ini jelas bukan hanya opini belaka, namun sudah banyak penelitian dan jurnal yang memberikan informasi bahwa semakin besar pembatasan penggunaan ponsel dan media sosial semakin baik untuk kesehatan mental anda.
Hal ini bisa jadi penyebab dan alasan seseorang tiba-tiba merasa stress atau tertekan tanpa alasan yang pasti dan jelas. Penggunaan dan paparan media sosial juga menunjukan seseorang untuk melihat berbagai tipe dan kehidupan manusia lainnya.
Setiap orang pasti menunjukan sisi baik dan menyenangkannya di media sosial. Jangan sampai postingan mereka mempengaruhi kesehatan mental kita.
3. Terbawa Tekanan Pekerjaan
Selanjutnya seseorang bisa saja mengalami masalah dan akhirnya berimbas pada kondisi kesehatan mental serta stress akibat tekanan pekerjaan yang tinggi. Adanya beban pekerjaan yang besar ternyata bisa menjadi penyebab stress tanpa sebab yang berakhir buruk bagi penderitanya.
Apalagi kita menghabiskan waktu cukup panjang di ruang kerja, tak jarang minimal 8 jam kerja hingga lebih misalnya 12 hingga 16 jam dalam sehari. Belum lagi tekanan dan tanggung jawab pekerjaan yang dialami setiap harinya. Terbawa tekanan pekerjaan menjadi penyebab seseorang stress tanpa sebab dan dialami oleh semua orang yang bekerja mungkin termasuk anda.
4. Kelelahan dan Kurang Tidur
Kualitas tidur dapat membantu seseorang untuk memiliki suasana hati lebih stabil dan tenang. Pikiran lebih jernih dan secara fisik diri kita siap menghadapi berbagai aktivitas dan tantangan setiap harinya. cara stres mempengaruhi pola tidur, atau adanya pola tidur yang buruk berimbas pada kesehatan termasuk stress dan tekanan mental.
Sehingga, coba koreksi terlebih dahulu apakah memang waktu tidur yang anda miliki berubah. Selain itu, jika memang berubah apakah terjadi secara signifikan dan dalam jangka waktu yang lama? Apabila kurang tidur terjadi hanya dalam jangka waktu yang pendek dan sebentar segera selesaikan pekerjaan tersebut dan benahi pola tidur menjadi normal kembali.
Lalu bagaimana dengan teman-teman yang harus bekerja full dimalam hari namun bisa beristirahat di siang hari? Jika memang seperti itu, maka manfaatkan waktu siang hari untuk istirahat sesuai standar misalnya 6-8 jam.
5. Kesalahan dalam Pola Makan
Pola makan yang sembarang dan acak dapat menimbulkan kesehatan yang buruk terutama pada kondisi mental. Tidak jarang makanan yang tidak sehat, terlalu banyak makan gorengan, santan dan makanan manis, asupan kalori tidak sesuai dengan pembakaran bisa menimbulkan rasa tertekan dan lelah hingga stress tanpa sebab.
Bahkan kondisi ini jarang disadari oleh masyarakat Indonesia yang senang jajan dan memiliki pola konsumtif. Stress yang muncul disebabkan oleh hormon kortisol. Hormon ini berfungsi mengatur metabolisme, lemak, protein dan juga berbagai nutrisi dan kandungan lainnya.
Sehingga alasan inilah yang menyebabkan pola makan menjadi hal yang penting dan utama. Disisi lain, kesalahan dalam pola makan ini bisa berdampak pada tubuh dengan cepat. Tidak menunggu 1 hingga 2 minggu efek tersebut akan menimbulkan rasa stress dalam tubuh.
6. Lelah Secara Fisik
Kelelahan secara fisik ternyata bisa menimbulkan stress tanpa sebab yang jelas. Tentu susana hati akan sulit mengatur hormon dan tubuh ketika fisiknya saja sudah kelelahan.
Terutama jika kelelahan karena mobilitas atau pekerjaan yang tinggi. Sehingga kelelahan secara fisik hanya bisa diatasi dengan tidur atau beristirahat yang cukup. Jangan sampai rasa lelah membuat tubuh menjadi lemah dan mudah terserang penyakit baik secara fisik maupun pikiran.
Cara Mengatasinya
Apabila post traumatic stress tanpa sebab ini menyerang, lalu apa yang harus kita lakukan? Tidak perlu khawatir dan bingung. Ada beberapa alternatif yang bisa dilakukan:
- Temukan Penyebab/Alasannya
Menemukan benang merah dan alasan utama dapat membantu anda mengatasi stress tanpa sebab. Misalnya saja apabila bagi wanita, ternyata sudah mendekati masa menstruasi dimana kondisi hormon sangat tidak stabil, atau juga sedang menemukan bahwa anda tengah hamil sehingga berpengaruh pada kondisi hormon tubuh.
Jika sudah menemukan alasan utama anda tiba-tiba mengalami stress dan rasa tertekan, dengan mudah anda bisa menanganinya. Kalaupun tidak dapat mengendalikan dan menangani sendiri, setidaknya anda bisa meminta bantuan teman, saudara, sahabat, pasangan atau suami/istri, keluarga besar hingga orang terdekat dan terpercaya lainnya.
- Benahi dan Lakukan Aktivitas Baru
Jika merasa stress tanpa sebab maka benahi aktivitas dan temukan kegiatan baru yang lebih menyenangkan. Terkadang rasa bosan hingga burnout menyerang dan tidak disadari oleh anda.
Jika sudah ada gejala kelelahan seperti ini maka cara yang mudah yaitu dengan memilih hobi, aktivitas dan kegiatan baru yang lebih aman dan menghilangkan rasa bosan yang menyerang.
Diharapkan adanya kegiatan baru bisa mengusir perasaan stress tanpa sebab yang menyerang, sehingga Pikiran negatif yang kurang nyaman tidak akan menyerang kita. Termasuk rasa stress dan tertekan.
- Perbaiki Istirahat
Kunci dari memperbaiki stress dan juga tekanan tanpa sebab adalah istirahat. Bahkan beberapa orang memilih istirahat dan tidur penuh apabila mereka sedang merasa kurang nyaman dan tertekan akibat hal tertentu. Tips agar produktif dan solusi ini sangat disarankan terutama bagi mereka yang memang stress akibat kelelahan.
Hal yang harus diingat yaitu, perbaiki pola istirahat dan jangan sampai anda tidur atau beristirahat dengan waktu yang lama dan berlarut-larut. Mengingat kondisi ini kurang baik, dan justru dapat memperparah kondisi stress serta rasa tertekan kita. Jangan kurung diri didalam rumah, apabila sudah merasa lebih baik cara mengistirahatkan kinerja adalah carilah angin segar, bertemu teman, bermain bersama keluarga, cari aktivitas produktif lain yang menyibukan setelah istirahat.