Home » Ilmu Psikologi » 6 Contoh Objek Formal Dalam Psikologi Lingkungan

6 Contoh Objek Formal Dalam Psikologi Lingkungan

by Rini Sabarini

Ilmu psikologi lingkungan secara umum merupakan ilmu yang berkaitan dengan kebutuhan manusia dalam kehidupan sehari-harinya, yang meliputi dari tanaman, hewan, objek material, dan manusia itu sendiri.

Ada beberapa contoh yang dapat menyebabkan permasalah dalam sebuah lingkungan seperti kondisi ruangan yang memicu kejiwaan seseorang, suhu udara, suasana dan lain sebagainya. Berikut ini contoh dari teori lingkungan dalam psikologi perkembangan sebagai penentu perkembangan manusia.

Berikut ini akan dibahas mengenai contoh objek formal dalam psikologi lingkungan yang dapat mempengaruhinya dalam kehidupan manusia :

1. Manusia

Manusia menjadi salah satu contoh objek formal dalam psikologi lingkungan yang dapat mempengaruhi suatu lingkungan berubah.

Semakin bertambahnya jumlah penduduk dalam satu wilayah maka semakin membutuhkan banyak pemukiman yang harus disediakan. Lingkungan yang sehat dan tidak juga dapat tercermin dari kebiasaan manusia disekitarnya, membentuk lingkungan yang sehat atau tidak juga karena manusia sekitarnya. Contoh dampak dan pengaruh lingkungan terhadap gangguan jiwa.

2. Lingkungan

Lingkungan menjadi satu objek yang penting dalam lingkungan itu sendiri, lingkungan yang sehat akan menghasilkan budaya, tradisi dan pribadi yang sehat yang hidup ditempat tersebut.

Namun sebalaiknya lingkungan yang tercipta dalam kondisi rusak dan buruk tentu dapat mempengaruhi kehidupan sekitarnya ikut menjadi buruk dan tidak sehat.

Sebab itu ciptakan lingkungan yang harmonis, toleran, sehat dan penuh kenyamanan penting untuk menumbuhkan kehidupan yang selaras dan sehat. Hal mengenai deskripsi dan teori dalam psikologi lingkungan.

3. Suhu Udara

Contoh objek formal dalam psikologi lingkungan yaitu suhu udara dalam satu wilayah yang mampu menimbulkan tingkat stress dan dampak buruk bagi kesehatan. Orang yang hidup di pesisir pantai tentu berbenda kebiasaannya dengan orang yang hidup di daerah pegunungan atau bukit.

Tingkat stres pun akan jauh berbeda. Jadi sangat penting bagi kehidupan suatu lingkungan peranan dari suhu dalam perkembangan pribadi dan juga psikis seseorang. Hal yang mempengaruhi serta faktor psikologi dalam lingkungan.

4. Ekonomi

Tingkat ekonomi yang berbeda setiap orang tentu menentukan lingkungan tempat ia berada. Lingkungan kumuh tentu tidak mungkin akan dijajaki oleh orang yang hidup dalam gelar kaya dan kelas strata tinggi. Dan juga sebaliknya, kehidupan ekonomi yang rendah tentu dapat berimbas pada lingkungan sekitarnya yang mensuplai bahan kehidupan sesuai dengan kondisi yang berlaku di lingkungan tersebut.

Begitupun dengan kalangan menengah keatas yang akan memilih fasilitas kelas satu untuk menopang kehidupannya sehari – hari. Berikut ini efek dan pengaruh lingkungan terhadap emosi remaja.

5. Budaya

Contoh objek formal dalam psikologi lingkungan selanjutnya menjadi faktor utama adalah budaya dan tradisi dalam satu lingkungan. Tradisi yang kuat akan dijadikan sebagai ritual dan rutinitas yang tidak dapat ditinggalkan begitu saja.

Contoh budaya Sumatera tentu berbeda dengan budaya di Jawa, tingkah laku, pola lingkungan, serta bahasa yang berbeda. Lingkungan yang tidak siap untuk menerima sebuah budaya yang berbeda akan mudah ditaklukan dengan kelemahannya.

Dan hal ini bisa berdampak negatif atau positif, bagaimana lingkungan tersebut dapat membentengi perbedaan menjadi satu kesatuan yang sehat dalam lingkungannya. Contoh aplikasi psikologi sosial dalam lingkungan bermasyarakat.

6. Agama

Peran agama dalam satu lingkungan sangatlah penting, terkadang agama yang dijaga dalam lingkungan tertentu akan menciptakan sebuah suasana kehidupan yang tenang dan damai.

Sebaliknya lingkungan dengan tingkat agama yang rendah akan mudah dimasuki dengan perilaku dan tindakan brutal, intoleran, radikal dan sebagainya yang merusak tidak hanya lingkungan tapi juga manusia didalamnya. Jadi sangat penting peranan agama untuk menjaga lingkungan menjadi lebih sehat dan juga damai. Contoh metode serta cara mudah beradaptasi dengan lingkungan kerja baru.

Demikianlah beberapa contoh objek formal dalam psikologi lingkungan yang menjadi landasan untuk kehidupan yang lebih sejahtera, damai dan sehat. Semoga menjadi manfaat untuk Anda.

 

You may also like