Home » Ilmu Psikologi » Psikologi Kepribadian » 13 Manfaat Psikologi Transpersonal dalam Pengembangan Diri

13 Manfaat Psikologi Transpersonal dalam Pengembangan Diri

by Barzam

Kita tentu dapat mengetahui berbagai macam manfaat psikologi transpersonal dalam pengembangan diri ketika kita sudah memahami konsep dasar dari psikologi transpersonal itu sendiri. Secara sekilas, psikologi transpersonal dapat diartikan sebagai ilmu yang menghubungkan antara psikologi dengan spiritualitas. Nantinya akan ada integrasi yang jelas antara konsep dari psikologi dengan kekayaan spiritual layaknya budaya dan agama. Seorang individu akan cenderung berperilaku dengan berdasarkan pada pola keyakinan yang ada di dalam dirinya. Keyakinan positif yang baik biasanya akan mengembangkan karakteristik yang baik pula dalam diri seseorang. (Baca juga: Penerapan psikologi transpersonal dalam tingkah laku)

Supaya lebih jelas mengenai ulasan tentang psikologi transpersonal ini, berikut ini adalah beberapa macam manfaat yang bisa didapatkan dengan adanya psikologi transpersonal tersebut khususnya dalam pengembangan diri. Kita mungkin perlu juga mengetahui tentang hakikat manusia dalam perspektif psikologi. Seseorang bisa menjadi berkembang dengan lebih baik apabila ia mampu menggunakan pola-pola keyakinan yang tepat dan diterapkan ke dalam dirinya secara optimal. Seperti apa manfaatnya? Berikut adalah uraiannya:

  1. Menjaga Sikap

Seseorang ketika bisa menerapkan konsep spiritualitas dengan baik ke dalam dirinya dapat menjaga sikap dengan lebih baik. Ini akan memberikan pedoman bagi ia dalam berperilaku sehingga bisa diterima pula oleh orang-orang sekitarnya. Ia tidak akan mudah untuk melakukan suatu tindakan buruk karena ada keyakinan yang dimilikinya untuk senantiasa berbuat kebaikan.

  1. Selalu Merasa Diawasi Tuhan

Keyakinan akan adanya Tuhan menjadi salah satu ciri karakteristik yang baik dalam diri seseorang. Psikologi transpersonal akan membuat seseorang menjadi merasa diawasi oleh Tuhan dalam setiap bertindak. Ini artinya, ia akan cenderung kembali menjaga sikap karena ia yakin diawasi oleh Tuhan. (Baca juga: Kecerdasan spiritual)

  1. Berperilaku Baik

Karena kemampuannya yang bagus dalam menjaga sikap, maka tidak heran jika karakteristik individu juga bisa menjadi berperilaku dengan penuh kebaikan. Ini semata-mata karena adanya dorongan tersendiri dari psikologi transpersonal yang membuatnya selalu berusaha untuk berperilaku baik.

  1. Menunjukkan Karakter yang Ikhlas

Pengembangan diri lainnya yaitu munculnya perasaan ikhlas yang kemudian akan menjadi kebiasaan. Sikap ikhlas ini akan ditunjukkan terutama pada saat ia akan memberikan bantuan kepada orang lain. Tentu saja, ini juga didasari oleh pengetahuan dan sikap yang kaya akan nilai spiritualitas. Tanpa adanya spiritualitas, mungkin seseorang kurang termotivasi untuk bisa ikhlas.

  1. Sikap Tanggung Jawab

Pribadi akan berkembang menjadi lebih bertanggung jawab. Ini merupakan manfaat psikologi transpersonal dalam pengembangan diri yang juga memiliki nilai positif. Ia akan berusaha menyelesaikan masalah dengan bertanggung jawab dan percaya diri. (Baca juga: Teori sikap dalam psikologi)

  1. Tidak Mudah Menyerah

Karena sikapnya yang bertanggung jawab tadi, seseorang juga akan tidak mudah menyerah. Ini disertai dengan pemahaman bahwa ajaran kebaikan yang dibawa dalam keyakinan tertentu harus diterapkan sedemikian rupa sehingga dapat mendatangkan manfaat kepada dirinya sendiri.

  1. Pikiran Positif

Pikiran yang positif merupakan hasil dari psikologi transpersonal yang juga sangat baik untuk pengembangan diri. Seseorang lebih mudah untuk menerima afirmasi positif dibandingkan harus memahami hal-hal yang terlalu negatif lainnya. (Baca juga: Konsep diri dalam psikologi)

  1. Persepsi yang Luas

Karena sikap positif yang berkembang, persepsi seseorang akan menjadi lebih meluas. Sikap tidak mudah melakukan penilaian (judgemental) ataupun menyalahkan orang lain menjadi sebuah karakter yang khas nantinya ketika seseorang mampu memiliki sikap-sikap dari psikologi transpersonal ini.

  1. Tidak Mudah Menyalahkan Situasi

Dengan adanya keyakinan spiritual yang baik, maka seseorang bisa berkembang dengan baik untuk menerima kenyataan yang sedang dihadapinya. Saat situasi sedang menyudutkannya, ia tidak kemudian menyalahkan situasi tetapi berusaha untuk menenangkan diri terlebih dahulu dan berusaha mencari solusi terbaik.

  1. Sumber Koping yang Baik

Melalui psikologi transpersonal pula seseorang dapat memiliki sumber koping yang baik. Ia tidak akan mudah untuk menyerah saat dihadapkan pada stress. Ia mampu mengelola stress dengan baik karena ada keyakinan spiritual di dalam jiwanya yang dapat membantu ia menghalau stress tersebut.

  1. Manajemen Emosi yang Baik

Seseorang dengan psikologi transpersonal yang berkembang cenderung memiliki sikap yang lebih tenang dan stabil. Ia tidak gegabah dalam mengambil keputusan dan mungkin akan memikirkan resiko apa saja yang bisa terjadi. Ciri-ciri orang cerdas menurut psikologi tentu salah satunya adalah cerdas dalam mengelola emosi.

  1. Respon Adaptif

Respon seseorang saat dihadapkan pada stress kemudian akan cenderung ke arah adaptif karena memiliki sikap yang stabil dan tenang tadi. Sumber koping yang baik menambah kesan yang baik pula pada dirinya.

  1. Panutan Bagi Orang Lain

Dengan segala macam aspek positif yang berkembang dalam dirinya, tak heran jika karakter individu dengan transpersonal yang baik bisa menjadi panutan bagi orang lain. Orang lain juga akan lebih mudah percaya dengan dirinya.

Jadi, apakah kita sudah termasuk ke dalam jenis individu seperti ini? Semua bisa dipelajari dan kita juga bisa mengembangkannya sesuai dengan kemampuan kita. Semoga informasi manfaat psikologi transpersonal dalam pengembangan diri ini berguna dan selamat melanjutkan membaca.

You may also like