Home » Ilmu Psikologi » Psikologi Sosial » 17 Karakteristik Guru Efektif Dalam Perspektif Psikologi Pendidikan

17 Karakteristik Guru Efektif Dalam Perspektif Psikologi Pendidikan

by Devita Retno

Menjadi guru adalah salah satu profesi yang paling sulit yang harus diakui. Metode pendidikan dan instruksional memerlukan inteligensi dan ketepatan penyampaian sehingga hanya mengetahui materi yang diajarkan saja tidak cukup. Dan bukan hanya itu saja masalah yang ada jika seseorang juga menjadi guru. Ia harus tahu bagaimana menghadapi semua murid dengan segala tingkah laku unik mereka dan menyesuaikan diri dengan peran guru dalam proses pembelajaran. Mengajar bisa menjadi kegiatan yang memuaskan bagi mereka yang dapat melakukannya dengan baik.

Semua guru tentunya ingin menjadi pengajar yang baik, tetapi apa tepatnya yang menjadi kualifikasi dari seorang guru yang baik? Apa keterampilan, bakat dan karakteristik yang dapat dipelajari atau diajarkan agar seseorang dapat menjadi guru yang baik tersebut? Walaupun semua guru yang hebat memiliki gaya tersendiri yang unik, tetap ada hal – hal yang diperlukan untuk membuat seseorang dapat mengajar dengan efektif baik itu di jenjang pendidikan dasar maupun perguruan tinggi. Jika setiap guru memiliki karakteristik dan kualitas tertentu, maka ia akan dapat menjadi guru yang efektif dalam menyampaikan ilmunya kepada para murid.

Kualitas Efektif Dari Seorang Guru

Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa kualitas pendidikan akan meningkat jika guru juga dapat memenuhi kriteria dari karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi berikut ini.

1. Kompeten dalam bidangnya

Sangat penting bahwa seorang guru dapat memiliki arahan yang baik mengenai subyek yang akan diajarkannya. Peran guru dalam psikologi perkembangan juga sangat signifikan. Tentunya pengetahuan yang ia miliki lebih dari sekedar istilah, fakta, dan konsep. Memiliki ide yang terorganisir dan memahami bagaimana hubungannya juga diperlukan, juga mampu mendiskusikan setiap aspek dari subjek tersebut dan untuk menggunakan pengetahuannya di bidang lain juga.

2.Memiliki strategi pengajaran

Untuk mengajar dengan baik, salah satu karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi adalah dengan melakukan pendekatan strategis melalui latihan yang konstruktif. Dengan demikian, murid akan dipandang sebagai ahli teori kecil yang sedang membangun dunianya sendiri. Karena itu strategi yang dikembangkan harus berdasarkan pada eksplorasi, penemuan, dan kemampuan berpikir kritis.

3. Memiliki tujuan pengajaran

Guru yang efektif akan bersikap fokus dalam menentukan tujuan spesifik dalam pengajarannya dan menciptakan rencana untuk mencapainya. Perencanaan yang bagus memerlukan banyak waktu, tetapi melakukannya akan membuat proses pengajaran akan menjadi suatu hal yang menantang. Ketika murid – murid tumbuh mereka juga akan berubah dalam cara belajar dan cara mengatasi kesulitannya. Karena itu, para guru harus mengetahui apa saja tahap perkembangan anak agar dapat mengembangkan instruksi belajar yang sesuai untuk setiap tahapannya.

4. Mampu mengontrol ruangan belajar

Karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi yang penting juga mampu mengontrol situasi ruangan kelasnya sebagai suatu keseluruhan. Bekerja dalam tim dan menggunakan proyek merupakan pilihan yang bagus, namun untuk mencapainya guru harus memiliki sejumlah keterampilan. Ini termasuk menetapkan peraturan, mengorganisasi kelompok, mengawasi, berurusan dengan perilaku buruk dan lain sebagainya. Guru yang baik harus dapat membawa suasana di satu kelas sebagai suasana yang demokratis.

5. Mampu memotivasi

Jika murid tidak memiliki motivasi yang diperlukan maka kualitas pengajaran akan rendah. Jadi akan sangat baik bagi guru untuk menggunakan strategi yang dapat merangsang minat pada pelajarannya. Karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi akan dapat merubah tugas mendidik menjadi aktivitas yang kreatif dan menstimulasi, dan ini akan memperbaiki kualitas dari proses pengajaran tersebut.

6. Mampu berkomunikasi dengan baik

Bagaimanapun pintarnya seseorang, jika ia tidak dapat menyampaikan pengetahuannya tersebut kepada orang lain dalam cara yang tidak hanya dapat dimengerti atau terhubung, maka pengetahuan tersebut tidak akan ada gunanya. Karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi perlu memiliki kemampuan komunikasi yang baik dalam verbal, non verbal, kemampuan berbicara, menulis, pencitraan, bahasa tubuh dan pengaturan ide ke dalam susunan yang mudah dimengerti yang sangat baik.

7. Kemampuan mendengar yang sangat baik

Selain menjadi seorang komunikator yang baik, guru yang baik juga harus dapat menjadi seorang pendengar yang luar biasa. Dalam lingkungan belajar yang ideal, guru akan menanyakan hal penting dan secara aktif, berhati – hati serta empatis akan mendengarkan apa yang disampaikan oleh para siswanya. Ketika kualitas ini dikembangkan oleh para guru dalam diri mereka, maka mereka akan menjadi luar biasa dan menggunakan apa yang didengarnya untuk memperbaiki komunikasi.

8. Memiliki pengetahuan mendalam

Jika seorang guru kurang pengetahuan akan subyek yang mereka ajarkan, maka hal itu akan menurun kepada muridnya. Memiliki ketertarikan pada bidang yang diajarkan dan memahami psikologi pendidikan juga sangat diperlukan. Menyukai suatu subyek akan mendorong seseorang untuk mempelajari lebih banyak, menggali lebih dalam dan berpikir lebih keras mengenai hal tersebut. Guru – guru yang terbaik sudah jelas adalah mereka yang mencintai subyek pelajarannya, mampu menjawab pertanyaan murid dengan tepat, memperluas diskusi dengan contoh yang tepat, ilustratif, dan fakta – fakta yang relevan.

9. Mampu terhubung dengan siswa

Karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi tidak hanya cukup untuk mengetahui apa yang dibicarakan, tetapi seorang guru yang baik tidak hanya mengajar dari kepalanya saja. Hati juga terkadang perlu dilibatkan dalam proses mengajar, sehingga guru yang baik akan mampu membangun hubungan yang saling peduli dengan siswanya dan yang memungkinkan pertukaran informasi dengan lancar. Hal ini akan terjadi terutama ketika guru mencintai pekerjaannya dan juga semua murid yang mereka ajar juga termasuk cara mengajar anak hiperaktif di sekolah.

10. Bersahabat dan mudah didekati

Karena tugas guru untuk membantu siswa belajar, maka mereka haruslah mudah didekati. Siswa pasti akan memiliki pertanyaan yang tidak bisa dijawab jika gurunya tidak bersahabat dan tidak mudah diajak bicara. Guru yang tidak dapat didekati, arogan, mudah tersinggung, keji dan kasar tidak dapat bertahan lama. Jika siswa berpikir guru adalah musuh mereka, maka mereka sudah pasti tidak akan dapat belajar lebih banyak. Guru terbaik adalah mereka yang paling terbuka, menyambut dan mudah didekati.

11. Memiliki etika kerja yang kuat

Semua orang yang pernah mengajar pastinya sudah mengetahui bahwa ini adalah salah satu pekerjaan yang paling sulit yang pernah ada. Rahasia untuk dapat terus melanjutkannya adalah bahwa para guru yang hebat sebenarnya benar – benar menginginkan hal tersebut dan tidak akan berhenti kecuali sudah mencapai kesuksesan. Seorang guru yang hebat akan melakukan hampir segalanya untuk membantu siswanya hingga mendapatkan solusi, dan tidak pernah berhenti mencoba.

12. Mampu membangun komunitas

Karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi akan memahami pentingnya untuk membangun lingkungan yang suportif dan penuh kerjasama. Guru terbaik akan mengadopsi hubungan yang baik dengan setiap muridnya serta saling menghormati antara murid. Guru akan mengetahui bagaimana membangun panduan dan menetapkan peranan untuk memastikan partisipasi dan keterlibatan setiap murid. Sehingga setiap murid tidak hanya akan merasa diterima oleh kelompok yang lebih besar tetapi bahwa kehadiran mereka juga merupakan suatu yang penting dalam ruangan kelas.

13. Memiliki pengharapan tinggi

Penelitian menunjukkan bahwa pengharapan para guru memiliki dampak yang besar pada pencapaian muridnya. Guru yang paling baik akan memiliki pengharapan tinggi kepada semua muridnya, tetapi dalam hal yang menantang dan realistis. Ini tidak berarti mereka menuntut standar yang sama terhadap semua murid, tetapi mereka dapat mengetahui potensi masing – masing muridnya dan membantu mereka untuk dapat mencapai potensinya yang paling baik sebagai bagian dari peran guru dalam mengembangkan bakat peserta didik.

14. Dapat bekerja dalam perbedaan

Sekarang ini sangat normal untuk memiliki kondisi kelas yang sangat bervariasi secara budaya. Maka dari itu, kemampuan lain yang harus dimiliki seorang guru adalah untuk mengetahui suatu tentang budaya para muridnya, agar dapat memperbaiki interaksi dengan seisi ruangan kelas. Peranan mereka adalah untuk mendorong muridnya untuk saling berhubungan secara positif dan mencegah konflik budaya.

15. Mampu menilai dengan baik

Guru yang efektif akan mengetahui akan tingkatan belajar setiap muridnya. Untuk mengetahui ini, guru perlu memahami bagaimana menggunakan alat evaluasi yang berbeda, mempelajari kekuatan dan kelemahan murid – muridnya. Sekarang ini para guru kerap menggunakan evaluasi untuk mengetes sampai dimana kemampuan muridnya dan kemudian mengembangkan pembelajaran yang layak dengan macam – macam metoda pembelajaran yang sesuai.

16. Memiliki kemampuan teknologi

Teknologi jika digunakan dengan benar dapat menjadi alat yang efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Itulah mengapa guru yang baik perlu untuk mengupdate pengetahuan mereka mengenai teknologi baru. Mereka juga harus mengetahui bagaimana untuk menggunakannya dalam cara terbaik di lingkungan pendidikan, dan juga dapat membantu murid untuk lebih terbiasa dengan teknologi tersebut.

17. Mampu mengenali perbedaan

Tidak ada dua murid yang sama persis. Masing – masing memiliki kualitas belajarnya sendiri dan juga pribadi sendiri. Menjadi guru yang baik melibatkan kemampuan untuk mengenali perbedaan individu ini. Dan tidak hanya itu, mereka juga harus mengadaptasi gaya mengajarnya untuk dapat disesuaikan dengan karakteristik setiap muridnya, juga dapat melihat cara mengetahui bakat anak sejak dini.

Berdasarkan karakteristik guru efektif dalam perspektif psikologi ini bisa dilihat bahwa bagaimana profesi guru adalah profesi yang penuh dengan tuntutan. Sepertinya akan hampir mustahil bagi seseorang untuk mampu memenuhi semua kriteria ini, dengan semua tanggung jawab yang harus dipikul oleh seorang guru. Namun kita masih dapat menemukan guru – guru yang penuh tanggung jawab dan dedikasi pada pekerjaannya dan peranannya dalam membimbing anak – anak di sekolah dalam tingkatan apapun. Guru adalah tokoh sentral dalam pendidikan anak. Karena itu konsekuensi dari memiliki guru yang buruk akan membuat sebagian anak tidak akan mengembangkan potensinya secara penuh. Di lain pihak, untuk mendapatkan guru yang  berkualitas maka kita akan perlu memiliki pelatihan untuk itu. Maka investasi dalam pendidikan adalah salah satu investasi yang paling baik yang bisa dibuat oleh masyarakat untuk masa depan.

You may also like