Teori Psikologi

5 Dampak Kesalahan Pengambilan Keputusan yang Harus Dicegah

Sebagai manusia yang bereksistensi, kita memang harus menentukan pilihan dan menjalani pihinan tersebut dengan penuh tanggung jawab. Dalam hidup, kita pasti sering dihadapkan oleh berbagai pilihan, dari pilihan yang sederhana sampai yang besar.

Kita juga memang tidak bisa menghindari pilihan ini. Terkadang kita bertanya pada orang lain yang dapat membantu kita menentukan pilihan. Namun, tidak selamanya kita bisa terus meminta pendapat sebelum membuat keputusan. Terlebih, tidak semuanya dapat memberikan saran yang baik.

Dalam membuat keputusan, tak jarang kita membuat kesalahan. Penyebabnya bisa karena memang terburu-buru hingga kurang fokus atau mungkin karena memang sedang dalam kondisi yang kurang baik sehingga tidak bisa berpikir dengan baik. Berikut adalah dampak kesalahan pengambilan keputusan yang mungkin kamu terima dilansir dari situs IDN Times:

1. Rasa penyesalan

Ketika sadar kita telah berbuat salah atas keputusan yang dibuat, muncul rasa penyesalan. Kita mulai sadar kalau tidak melakukan pertimbangan yang lebih komprehensif sebelum membuat pilihan. Hal ini dapat menyebabkan kekecewaan bahkan dapat menimbulkan stres jika terus menerus dipikirkan.

2. Menimbulkan permasalahan lain

Pernahkah kamu mendengar butterfly effect? Frasa tersebut merupakan istilah dari kondisi di mana suatu tindakan kecil dapat memberikan dampak yang sangat besar. Contohnya gedung Kejaksaan Agung yang terbakar hanya karena bekas rokok dari satu orang. Dampaknya tidak hanya gedung yang terbakar, tetapi barang-barang berharga serta dokumen penting di dalamnya juga ikut hangus sehingga menyebabkan banyak kerugian.

Di sisi lain, pengambilan keputusan yang keliru juga dapat menimbulkan permasalahan lain jika tidak segera dicari solusinya. 

3. Merugikan orang lain

Suatu keputusan yang kita ambil bisa jadi berpengaruh terhadap orang lain baik secara langsung maupun tidak langsung. Apabila keputusan tersebut kurang tepat, orang lain juga akan merasakan kerugiannya atau bahkan menyebakannya berada dalam bahaya.

Cobalah untuk mengakui kesalahan dan meminta maaf dengan tulus apabila kesalahan atas keputusan yang dibuat berdampak pada orang lain. Hal ini dilakukan untuk mencegah hubungan yang kurang baik karena kesalahan tadi.

4. Diragukan oleh orang lain

Kesalahan pengambilan keputusan bisa menjadi indikasi kalau orang tersebut ceroboh, sembrono, atau kurang teliti. Kesalahan pada saat belajar memang tidak apa-apa, tetapi harus ada upaya untuk memperbaikinya.

Akan tetapi, kesalahan yang berdampak besar dapat membuat orang lain berpikir dua kali terhadap kita dan kurang mempertimbangkan kita dalam pembuatan keputusan selanjutnya.

5. Orang lain tidak percaya lagi

Dampak yang paling merugikan bagi kita ketika membuat keputusan yang salah adalah benar-benar kehilangan kepercayaan dari orang lain. Kepercayaan merupakan hal yang sulit untuk dibangun karena kebanyakan orang tidak dapat percaya begitu saja apa lagi dari orang yang baru dikenal.

Satu orang yang tidak percaya dapat mempengaruhi orang lain untuk meragukan kita juga sehingga orang-orang cenderung meremehkan dan tidak mau berhubungan dengan kita.

Itulah 5 dampak kesalahan dalam pengambilan keputusan. Sebelum membuat keputusan, coba untuk tenang dan menggunakan pikiran yang jernih. Tidak perlu terburu-buru, terutama dalam pilihan yang besar agar dapat menghindari dampak yang tentunya tidak diinginkan.

Share
Published by
Gendis Hanum Gumintang

Recent Posts

Chrometophobia (Fobia Uang): Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Fobia merupakan ketakutan yang dialami oleh manusia namun sudah dalam tahap sulit untuk dikendalikan dan…

2 months ago

Anemophobia : Pengertian, Gejala, Penyebab, dan Cara Pengobatannya

Menikmati pemandangan alam dan menikmati udara yang menyejukan menjadi salah satu yang bisa kita rasakan…

2 months ago

Pantophobia : Pengertian, Gejala, Penyebab dan Cara Pengobatannya

Ada berbagai jenis dan juga tipe dari phobia atau rasa cemas, dan ketakutan berlebihan. Faktanya…

3 months ago

Heliophobia : Pengertian, Penyebab, Gejala, Komplikasi dan Pengobatannya

Berbicara mengenai fobia ataupun mengatasi rasa takut yang dialami oleh seseorang ada banyak sekali jenis…

3 months ago

Somniphobia : Gejala, Penyebab dan Cara Pengobatannya

Istilah Somniphobia atau dikenal dengan nama hypnophobia merupakan rasa takut yang berlebih saat seseorang jauh…

3 months ago

Cibophobia : Pengertian, Gejala, Penyebab, dan Pengobatannya

Berbicara mengenai fobia, ada beberap jenis fobia yang dikenal ditengah masyarakat. Misalnya fobia ketinggian, fobia…

3 months ago