Home » Ilmu Psikologi » Psikologi Kepribadian » 16 Kepribadian » Kepribadian ISFJ: Profesi yang Cocok Hingga Faktanya

Kepribadian ISFJ: Profesi yang Cocok Hingga Faktanya

by Gendis Hanum Gumintang

Salah satu tes kepribadian yang cukup terkenal dan banyak digunakan saat ini adalah MBTI. MBTI atau Myer Briggs Type Indicator merupakan tes yang dikembangkan oleh seorang ibu yang bernama Katharine Cook Briggs bersama anaknya yang bernama Isabel Briggs Myers dan disusun berdasarkan teori kepribadian oleh Carl Gustav Jung untuk mengelompokkan kepribadian berdasarkan skala kecenderungan.

Menurut Amaliyah dan Noviyanto (2013), untuk mengetahui kecenderungan tersebut, terdapat delapan dimensi, yakni Extrovert (E) atau Introvert (I), Sensing (S) atau Intuition (N), Thinking (T) atau Feeling (F), dan Judging (J) atau Perceiving (P) yang kemudian dikelompokkan kembali dalam empat skala kecenderungan berbentuk dikotomis atau berlawanan tergantung pada jawaban-jawaban atas pernyataan yang diberikan.

Hasil dari jawaban-jawaban tersebut berupa tipe kepribadian tertentu yang ditunjukkan dengan empat aspek dengan kecenderungan setelah individu melakukan tes MBTI. Salah satu hasil dari tes ini adalah kepribadian ISFJ. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai kepribadian ISFJ melalui pengertian, kelebihan dan kekurangan, pekerjaan, tokoh, serta fakta-faktanya.

Pengertian Kepribadian ISFJ

Utami dan Bahtiar (2020) menyebutkan bahwa kepribadian ISFJ yang terdiri atas introversion, sensing, feeling, dan juga judging adalah kepribadian pada seseorang yang lebih introvert dengan kemampuan penginderaan serta perasa yang baik.

Dilansir dari situs Very Well Mind, seseorang yang berkepribadian ISFJ memiliki beberapa sebutan, yakni “the protector dan “the defender” dalam artian yang positif. Hal tersebut membuat mereka menjadi individu yang sangat peduli dan suka memberi perlindungan serta bantuan dari bahaya kehidupan.

Apabila dijabarkan satu-persatu, kepribadian ISFJ dapat dijelaskan sebagai berikut:

  • Introversion, yakni menunjukkan individu yang berkarakter pendiam, tertutup, serta suka menyendiri untuk mengisi energinya. Namun, ISFJ tetap suka bersama dengan orang lain terutama yang menurut mereka sudah dekat.
  • Sensing, dimensi ini menunjukkan individu yang cenderung memilih informasi konkret dan detail dibanding suatu ide, gagasan, atau konsep yang masih abstrak dengan gambaran secara umum saja.
  • Feeling, individu yang cenderung pada dimensi feeling akan lebih menggunakan kata hati atau perasaannya secara subjektif dalam memutuskan suatu hal daripada fakta-fakta yang bersifat objektif.
  • Judging, menunjukkan individu yang lebih menyukai segala hal dengan struktur, aturan, ketentuan, atau jadwal yang pasti dan cenderung menghindari hal yang spontan, fleksibel, dan kurang memiliki perencanaan.

Karakteristik Kepribadian ISFJ

Situs Very Well Mind dan Truity menyebutkan beberapa kunci karakteristik atau ciri khas pada orang yang memiliki kepribadian ISFJ, yaitu:

  • Harus bekerja secara praktis sehingga lebih memilih fakta yang konkrit dan dapat diamati dibanding konsep yang masih abstrak. 
  • Pandai dalam melakukan learning by doing dan cenderung tertarik untuk mempelajari hal baru terutama yang mungkin dapat menjadi cara nyata untuk menyelesaikan masalah.
  • Orang dengan kepribadian ISFJ menikmati hidup yang memiliki struktur jelas dan menjaga keteraturannya. Di sisi lain, mereka dapat berkembang dalam lingkungan yang konsisten dengan petunjuk tahap demi tahap dan tujuan yang jelas.
  • Cenderung mempertahankan hal yang sudah ada dibanding harus melakukan perubahan. Ketika ada suatu perubahan pun bukan berarti mereka tidak dapat beradaptasi, tetapi mereka perlu waktu untuk berpikir serta mempersiapkan diri.
  • Sangat menghargai hubungan yang sedang dijalani sehingga berusaha untuk selalu menjaga keharmonisan hubungan tersebut.
  • Individu yang berkepribadian ISFJ juga memiliki etos kerja yang sangat baik sehingga mampu bekerja keras untuk memastikan apa yang dilakukan sudah sesuai dengan ekspektasi orang lain dan mereka tidak akan berhenti hingga tugasnya benar-benar selesai.
  • Bagi orang lain, pribadi ISFJ merupakan orang yang sangat ramah, perhatian dan ringan tangan, sampai kurang memperhatikan dirinya sendiri.

Kelebihan dan Kekurangan Kepribadian ISFJ

Sebagai individu yang memiliki kekuatan pada logika sekaligus manajemen, kelompok ISFJ memiliki kelebihan dan kekurangan tertentu, beberapa di antaranya adalah:

Kelebihan

  • Reliabel atau konsisten
  • Sangat praktis dan terstruktur
  • Perasaan yang sensitif
  • Memperhatikan orang lain dengan baik
  • Suka menolong sesama
  • Berfokus pada detail
  • Berdedikasi tinggi terhadap pekerjaan
  • Antusias yang tinggi serta loyalitas pada hal yang menjadi tugasnya.

Kekurangan

  • Kurang menyukai konsep yang abstrak
  • Kurang menyukai perubahan
  • Tidak bisa dihadapkan pada permusuhan atau pertentangan
  • Mengabaikan kebutuhan pribadi
  • Sulit mengekspresikan hal yang dirasa
  • Cenderung dapat dimanfaatkan orang lain.

Profesi yang Cocok untuk Kepribadian ISFJ

Individu yang berkepribadian ISFJ memiliki banyak pekerjaan yang cocok untuk mereka sesuai dengan engan kelebihan dan kekurangan yang sudah disebutkan, yakni sebagai berikut:

  • Guru
  • Dosen 
  • Tenaga pengajar lainnya
  • Desainer interior
  • Arsitek 
  • Desainer fesyen
  • Banker
  • Akuntan
  • Administrator
  • Perawat
  • Dokter keluarga
  • Pekerja sosial.

Tokoh yang Memiliki Kepribadian ISFJ

Berdasarkan 16personalities, berikut adalah beberapa tokoh besar yang tentunya sudah terkenal di seluruh dunia dengan kepribadian ISFJ, di antaranya: 

  • Mother Teresa
  • King George VI
  • Princess Mary of Denmark
  • Ratu Elizabeth II
  • Arethena Franklin
  • Kate Middleton
  • Beyonce
  • Michael Caine
  • Laura Bush
  • Clara Barton
  • Lance Reggick
  • Rosa Parks
  • Louisa May Alcott
  • Kristi Yamaguchi
  • Vin Diesel
  • Halle Berry
  • Anne Hathaway
  • Selena Gomez.

Fakta orang dengan Kepribadian ISFJ

Situs Truity menyebutkan bahwa terdapat beberapa fakta mengenai orang-orang dengan kelompok kepribadian ISFJ, di antaranya:

  • Tipe kepribadian ISFJ merupakan kelompok kepribadian dengan populasi terbanyak di dunia jika dibandingkan dengan kelima belas tipe kepribadian lainnya, yakni dengan persentase 13,8 persen.
  • Di antara kelompok kepribadian lainnya, ISFJ adalah individu yang paling tinggi tingkat kepercayaannya pada kekuatan spiritual.
  • Sangat menekankan pentingnya kebahagiaan keluarga, kesehatan, serta spiritualitas.
  • ISFJ merupakan kelompok kepribadian terbanyak kedua dalam jurusan pendidikan di perguruan tinggi.
  • Termasuk ke dalam tiga kelompok kepribadian yang pendapatannya paling rendah karena memang sangat mengutamakan kebaikan pada orang lain hingga kurang memperhatikan diri sendiri dan bersedia mengorbankan banyak hal.
  • Banyak ditemukan pada pekerjaan yang berkaitan dengan edukasi, pelayanan kesehatan, serta acara-acara keagamaan.

Demikianlah penjelasan dari kepribadian ISFJ. Saat ini ada beberapa rekrutmen atau pendaftaran peserta yang menambahkan tes psikologi MBTI untuk mengetahui apakah akan sesuai dengan yang diminta atau tidak. Sudah banyak platform yang menyediakan tes MBTI secara gratis atau tidak berbayar.

You may also like